Sejarah Awal Berdirinya Negara Australia

Diposting oleh Unknown on Senin, 23 September 2013

Sejarah Awal Berdirinya Negara Australia - Sejarah Australia diawalli ketika manusia pertama kali melakukan migrasi ke Australia dari utara, sekitar 40.000-50.000 tahun yang lalu. Periode ini disebut sebagai zaman prasejarah Australia. Sejarah tertulis pertama Australia dimulai ketika orang-orang Eropa pertama kali melihat negara ini. Dan kemudian dipecah lagi menjadi dua periode: sebelum dan sesudah menjadi dominion dari Kekaisaran Britania pada tahun 1901 masehi.

Prasejarah Australia adalah sebuah istilah yang dapat digunakan untuk menggambarkan periode sekitar 40.000-45.000 tahun yang lalu (Atau lebih, seperti yang tertulis dalam beberapa penelitian) antara habitasi manusia pertama sampai penglihatan pertama Australia oleh orang-orang Eropa pada 1606. Masa ini bisa disebut prasejarah dan bukan sejarah karena tidak ada catatan tertulis tentang manusia di Australia sebelum tahun 1606.

 Penduduk Aborijin Australia, penduduk asli benua Australia, tiba dari Asia sekurangnya 50.000 yang lalu. Bagian –bagian dari benua ini telah dipetakan oleh para pelaut Belanda pada abad ke-17 dan oleh para pelaut Perancis dan Inggris pada abad berikutnya, tapi baru pada 1770 Kapten James Cook memetakan pesisir timur dan mengklaimnya untuk Inggris.

Sejak 1788, Inggris mendirikan koloni narapidana di New South Wales dan Tasmania dan kemudian di Australia Barat. Masyarakat umum mengikuti dalam jumlah yang semakin besar, yang secara bertahap mengalahkan jumlah narapidana. Sebuah koloni yang sepenuhnya terdiri dari masyarakat umum berdiri di Ausrtalia Selatan pada dasawarsa 1830-an.

Klaim Eropa atas kepemilikan tanah ditegaskan pada 1835 dengan pernyataan doktrin terra nullius, suatu gagasan bahwa tak ada yang memiliki tanah Australia sebelum Kerajaan Inggris menguasainya. Penduduk Aborijin dan Kepulauan Selat Torres, yang tersingkir akibat kolonisasi Eropa, mengalami penderitaan yang berat, namun demikian tetap mempertahankan kebudayaan dan bahsa Penduduk Asli dengan bangga dan gigih sejak dahulu kala hingga kini. Hak Penduduk Asli atas tanah dan perairan diakui oleh Pengadilan Tinggi pada 1992, dan oleh Parlemen Persemakmuran satu tahun kemudian.

Queensland dan Victoria memisahkan diri dari New South Wales pada dasawarsa 1850-an , pada saat emas ditemukan New South Wales dan Victoria. Demam emas mengundang imigran ke Australia dari seluruh penjuru dunia.

Pada tahun 1901, enam koloni bersatu untuk membentuk Persemakmuran federal Australia. Federasi baru ini menerapkan kebijakan pembatasan imigrasi, tarif proteksi dan sistem konsiliasi dan arbitrase industri yang terpusat. Kebijakan-kebijakan ini dihapuskan pada dasaawarsa 1970-an dan 1980-an seiring reformasi besar yang mengarah pada pembukaan ekonomi Australia.

Pada 1914 – 1918, lebih dari 400.00 warga Australia bergabung sebagai sukarelawan Perang Dunia I. Meskipun operasi militer besar Australia yang pertama Gallipoli pada 1915 gagal, dengan lebih dari 9.000 tentara Australia gugur, peringatan atas peristiwa tersebut menjadi unsur penting kemunculan identitas nasional Australia.

Penandatanganan Traktat Versailles 1919 oleh Perdana Menteri merupakan kali pertama Australia menandatangani sebuah traktat internasional. Pada Perang Dunia II [1939-1945], pasukan Australia dikerahkan untuk menghadapi pasukan Poros di Eropa, Afrika Utara dan Timur Tengah dan bersekutu dengan Amerika Serikat di Perang Pasifik melawan Jepang . Pada 1 November 1945, Australia menjadi salah satu pendiri Perserikatan Bangsa-Bangsa. Pada 1951, Australia menandatangani Traktat ANZUS dengan Amerika Serikat dan Selandia Baru, dan pada 1957 menandatangani perjanjian perdagangan dengan Jepang yang mendukung kiprah Australia yang seakin meningkat dengan Asia.

Selama lima puluh tahun terakhir, Australia telah menjadi negara tujuan bagi para imigran dari seluruh penjuru dunia, dan saat ini merupakan salah satu bangsa paling multikultural di dunia. Australia telah mengembangkan ekonomi yang sangat terdiversifikasi dengan kekuatan yang cukup tangguh, khususnya di sektor pertambangan dan pertanian dan manufaktur dan layanan, dan Australia semakin terintegrasi secara ekonmis dengan negara-negara Asia Timur.

Sumber :
1. http://id.wikipedia.org/wiki/Sejarah_Australia
2. http://abanggoyes.blogspot.com/2013/08/sejarah-singkat-negara-australia.html



Artikel Terkait
Kami akan sangat berterima kasih apabila anda menyebar luaskan artikel Sejarah Awal Berdirinya Negara Australia ini pada akun jejaring sosial anda, dengan URL : https://kolomsejarahdunia.blogspot.com/2013/09/sejarah-awal-berdirinya-negara-australia.html

Bookmark and Share

0 komentar... Baca dulu, baru komentar

Posting Komentar